Sukma Pinilih Putri Pawenang - Berlatih Buang Air

By poetry - 00.56


Assalamu'alaikum teman-teman, sahabat ceria, bagaimana kabar hari ini? Semoga selalu dalam lindungan Allah SWT. Amien. Apa cerita sahabat kali ini? Kalo punya pengalaman ayo coba gabung disini saja, pilih sesuai dengan tema yang sahabat inginkan. Dan...cerita Sukma kali ini adalah soal mama Putri Ana Nurani yang melatih Sukma agar mau pipis di toilet. Apa saja sich yang dilakukan mama untuk mengajak aku biar tidak mengompol. Kata mama banyak ibu-ibu yang membiasakan putra atau putrinya berlatih buang air sejak usia 6 bulan (ini memang bisa caranya dengan memperhatikan betul pola makan dan minum serta kapan saja si kecil buang air), masa terbaik untuk melatih buah hati sampai 3 tahun. Tapi mama melatih Sukma mulai saat ini, ketika sukma sudah bisa bicara pipis, pup, dan menunjuk arah kamar mandi. Saat mama libur bekerja mama mengajariku untuk tidak memakai popok (diapers), dan mulai melatihku belajar ke toilet saat buang air kecil atau besar. "semua itu butuh proses, yang sabar mah.." melatih anak memang butuh kesabaran,dan tidak boleh malas, terkadang bukan anak yang pengen pipis atau di popok tapi orang tua yang malas, merasa lebih praktis memakai popok dan enggan ke toilet ketika sikecil ingin  pipis, apalagi kalo di malam hari.

Mama mengajarkan aku agar mandiri sejak dini, tapi sebelum mama melatih aku untuk ke toliet, ada beberapa hal yang mama persiapkan, diantaranya mama memperhatikan bahkan mencatat dalam kalender atau buku pintar tempel kebiasaan buang air-ku. Bukan itu saja mama bilang Sukma sudah punya ritme sendiri, semisal kapan buang air kecil dan buang air besar, misalnya setelah Sukma minum beberapa ml air (baik susu, air putih), dan untuk buang air besar 1 1-2 kali sehari. Karena Sukma sekarang sudah bisa berkata Pipis maka itu semakin memudahkan mama untuk mengetahui ritme pipisku. Memang awalnya itu belum berhasil terkadang saat telah mengompol atau pipis dicelana aku baru bilang mama pipis begitu juga pup, tapi sekarang sudah kemajuan, ketika aku mau pipis aku bilang mama pipis dan aku pipis dikamar mandi.

Saat pulang kerja dan di hari libur mama membiasakan aku memakai celana kain. Berikutnya mama akan melatih aku menggunakan pispot kecil/ potty. Melatih anak untuk mandiri pergi ke toilet dan lepas dari popok harus S5 selalu disiplin, serius, sabar, santai, senang dan sayang.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments